
INFO PPDB SMAGA 2021
1 year ago
Smaga | 14 Juni 2022
Setelah membersamai Ketua MKKS membuka pertemuan dengan seluruh ketua panitia PPDB SMA Kota Samarinda dan Perwakilan operator PPDB SMA Kota Samarinda, di waktu yang hampir bersamaan, pada 14 Juni ini. Kepala SMA Negeri 3 Samarinda menggelar pertemuan singkat dengan seluruh staff guru dan staff TU dalam hajat "Walimatus-Safar".
Pertemuan dalam suasasa penuh silaturahim ini adalah acara pamit. dimana Kepala SMA Negeri 3 Samarinda, Muji Raharjo, S.Ag.,M.Pd yang akan berangkat melaksanakan Haji di tahun ini, adapun untuk tugas kedinasan akan di handle oleh Waka-kurikulum SMA Negeri 3 Samarinda, Suyudi, M.Pd yang ditunjuk sebagai pelaksana harian.
dalam pidato singkatnya, Muji Raharjo mengungkapkan maaf lahir batin kepada seluruh guru dan staff Tata Usaha serta keluarga besar SMA Negeri 3 Samarinda sebelum keberangkatannya ke Tanah suci. Acara kemudian ditutup doa oleh bapak Muslim, M.Pd.I dan disambung salam-salaman.
Beberapa waktu sebelumnya, pada 06 Juni 2022, Ibu Suprihatin, S.Pd, Guru Matematika SMA Negeri 3 Samarinda juga melaksanakan agenda yang sama sebelum keberangkatannya ke Tanah suci.
Mari kita sambung do'a untuk Bapak Muji Raharjo dan Ibu Suprihatin senantiasa sehat, lancar menjalankan segala prosesi ibada haji, pulang ke tanah air dengan selamat dan tentunya memperoleh predikat mabrur wal mabruroh.
Allohumma lekas nular, aamiin ;)